Minggu, 14 Februari 2021 pukul 08.00 WITA telah berlangsung kegiatan pelatihan Microsoft Office hari kedua secara daring oleh Supporting Staff Laboratorium Komputer Matematika (Labkommat) Jurusan Matematika Universitas Negeri Makassar.
Mengingat hari pertama pelatihan Microsoft Office melaksanakan pembukaan yang disusul dengan penjelasan materi Microsoft Excel dan Microsoft Word. Dihari kedua pelatihan, yaitu hari ini (14/2) telah diadakan pembawaan materi terkait OS dan Microsoft Power Point yang disusul dengan penutupan kegiatan pelatihan Microsoft Office pada malam harinya.
Penutupan dilakukan oleh Danial Fanzeka selaku Ketua Panitia melalui pesan teks Whatsapp grup.
“Semoga Pelatihan ini bisa bermanfaat bagi kita semua. Kami dari kepanitiaan mengucapan permohonan maaf jika dalam pelaksanaan kegiatan ini terdapat kesalahan-kesalahan yang telah kami lakukan.” terang Danial Fanzeka, Ketua Panitia pada salam penutupnya.
“Semoga teman-teman peserta bisa mengulang-ulang dan mempraktekkan sendiri video serta modul yang telah Pemateri sampaikan. Silahkan kerjakan tugasnya, kami tunggu sampai pekan depan.” ujarnya.
Tugas yang telah diberikan diharapkan mampu untuk memperdalam apa yang telah dipelajari peserta selama dua hari pelaksanaan kegiatan pelatihan.
Tidak hanya sekedar mendapatkan sertifikat, peserta akan mendapatkan feedback berupa nilai yang akan tercantum pada sertifikat berdasarkan hasil dari tugas yang telah diberikan.
Sertifikat yang berisi nilai hasil pengerjaan tugas dari peserta akan dibagikan satu minggu setelah kegiatan pelatihan berakhir.